Pages

Wednesday, November 11, 2015

Tips Tampil Elegan Dengan Gamis Motif Floral

Gamis adalah pakaian panjang wanita yang menutupi seluruh bagian tubuh dari pundak hingga kaki, biasanya juga di sebut dengan baju kurung. Seiring dengan perkembangan mode fashion, gamis kini hadir dengan berbagai bentuk serta variasi.berdasarkan bahan atau kainnya. Saat ini gamis yang sedang menjadi trend dikalangan muslimah adalah gamis motif. ada banyak sekali gamis motif. Seperti motif abstrak, motif batik, motif polkadot, motif garis (stripe) ataupun yang semakin segar di tahun ini adalah gamis bermotif floral. Motif floral adalah motif yang terdiri atas berbagai tanaman, seperti bunga-bunga daun, dan lain-lain. Sebenarnya pakaian-pakaian dengan motif floral sudah ada sejak dahulu. Namun, di tahun ini motif floral hadir dengan tampilannya yang semakin segar dan memberikan efek elegan.

Gamis motif floral adalah salah satu produk yang tercipta dari perkembangan motif floral tahun ini. Kehadirannya samakin menambah warna fashion indonesia. Motif floral ini hadir dengan berbagai warna dan model. Seperti yang telah di sebutkan. bahwasanya bahan dan bentuk gamis ada bermacam-macam. Tetapi, kebanyakan gamis motif floral ini menggunakan bahan katun jepang.
 Gamis motif floral berbahan katun jepang paling banyak dipilih karena selain harganya lebih terjangkau, juga karena memiliki bahan yang nyaman di pakai. Seperti yang telah kita ketahui, bahwasannya pakaian dengan bahan katun akan terasa adem saat di pakai dan sangat mudah menyerap keringat apalagi pada saat musim panas.

Baju gamis motif floral dengan warna-warna yang beragam akan membuat Anda terlihat elegan saat memakainya.  Untuk baju gamis motif floral Anda tidak perlu terlalu khawatir bagaimana memilih hijab yang pas, karena sangat mudah di padu padankan dengan berbagai hijab. Jika Anda menginginkan hijab pashmina untuk melengkapi penampilan Anda  pilihlah hijab pasmina yang sesuai dengan warna gamis Anda,atau Anda juga bisa mengenakan hijab bergo berhahan cerutti model layer Anda akan terlihat semakin cantik, elegan, dan juga sopan (syar’i).

selain itu untuk gamis motif floral disarankan untuk mengenakan hijab yang polos agar tidak terlihat terlalu ramai. Hijab pashmina adalah salah satu jenis hijab yang paling pas jika dipadukan dengan gamis. Anda akan terlihat sangat elegan saat mengenakannya.


Itulah tips  untuk Anda yang ingin tampil elegan dengan gamis motif. Yuk, lengkapi koleksi gamis motifmu dengan produk dari Kamila Muslimah hanya di @MYHIJABSHOP. Selamat mencoba!

Ditulis Oleh  Tim Penulis Kamila Muslimah